Senin, 14 Desember 2015

Motivasi Ibadah Muslimin
MIM/14/AHQ-IHQ/DK-ODOJ
====================
📕Edisi : Senin
📘02 Rabiul Awal 1437 H
📗14 Desember 2015


بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ

🍁🌾🍁🌾🍁🌾🍁🌾🍁🌾🍁

💢Menjadi Hamba yang
Berubudhiyah💢

💢🏆💢🏆💢🏆💢🏆💢

💢Makna dari ayat pertama surat alkahfi,
Merupakan rasa syukur atas turunnya Al-Quran
Apakah kita bersyukur dengan adanya Al-Qur'an?
Jika kita baca Al-kahfi maka bisa terlindung dari fitnah dajjal.
Dajjal ini sudah disosialisasikan dari zaman nabi Nuh.
Fitnah dajjal adalah, fitnah tauhid, dajjal merayu dengan segala atraksinya untuk berpaling dari Allah dan Rasulullah SAW.

💢Allah memanggil Rasulullah dengan nama 'abdihi
Harapannya bisa dicontoh oleh umatnya, agar bisa sebenar-benarnya sebagai 'abdihi.
Al-Qur'an ini diturunkan bukan untuk menyusahkan, tapi untuk membuat bahagia.

💢Ala 'abdihi, Alquran diturunkan kepada Rasululllah yang tingkat penghambaan nya sudah sampai 'ubudiyah.

💢Dan kita pun bisa sampai tingkat 'ubudiyah, untuk menjadi Ahlul Qur'an.

💢Kita sudah sampai 'ubudiyah jika kita sudah bisa melakukan ibadah taqarrub 'iLallah yang diluar akal nalar manusia.

💍Misalkan: Bangun jam 2 pagi, terus terjaga sampai setelah subuh.
Ini kalau bukan karena semangat ingin dekat dengan Allah, diluar nalar manusia tetapi Allah menolongnya, sehingga bisa dilakukan.

💢Inilah kenapa Fadhilah Qiyamul lail, shalat Fajar, Shalat subuh, apalagi sampai menunggu syuruq, sangat tinggi Fadhilahnya.
Ini adalah ibadah Ribath.

💍Karena ini bukti 'ubudhiyah kita kepada Allah, dan Allah beri apresiasi yang besar kepada hamba-hamba-Nya yang melakukan ini.

💍Kalau sudah bisa seperti itu, lakukan setiap hari, sampai meninggal.

💢Ubudiyah : melakukan ibadah yang perjuangan nya dahsyat, dan Allah pasti memberikan point sangat besar, dan membukakan pintu untuk kita bisa dekat dengan Al-Qur'an.
Semangat melakukan ibadah, semangat 'ubudiyah, semangat penghambaan tinggi kepada Allah ta'alaa.

💢Seperti sahabat Hudzaifah, menjadi ma'mum Rasulullah dalam shalat malam 1 raka'at. Baca Al-Baqarah, Ali 'Imran, An-Nisa.
Walaupun ada rasa mengeluh di dalam hatinya, tetapi bisa selesai juga.
Ini karena semangat 'ubudiyahnya Hudzaifah.

💢Coba cek tingkat 'ubudiyah kita.
Apakah bisa kita tilawah satu juz perhari?
Jika diluar nalar, coba dikerjakan, jika berhasil, maka sudah masuk tingkat 'ubudiyah.
Kemudian tingkatkan lagi.

💢Menghafal Al-Qur'an  semangatnya adalah penghambaan kita kepada Allah SWT.

💢Rasanya hari ini tidak masuk akal, orang bisa menghafal satu Al-Qur'an seperti membaca Alfatihah.
Ini secara akal, rasanya tidak mungkin, susah, panjang, repot, bukan secara 'ubudiyah..karena jika 'ubudiyah kuat tiada yang mustahil. Coba dilihat bagian akhir QS. Al Ankabut.

💍Misalkan: membaca Dzikir Al Ma'tsurat Kubra tiap hari, kalau dipikir-pikir tidak mungkin, repot, harus masak, kerja, olah raga pagi dll. Ini jika kita lihat pakai akal. Bukan pakai semangat 'ubudiyah.

💢Jika kita terus melihat secara akal, tidak akan bisa kita melakukan ibadah-ibadah yang menurut kita tidak bisa.
Kalau kita melihat dengan semangat 'ubudiyah, maka Allah akan tolong, dan kita bisa melakukan ibadah-ibadah itu.

💢Seperti ibrah dari kisah Nabi Nuh a.s, yang sabar dan terus mendekatkan diri kepada Allah.
Allah akan dekat dengan kita jika kita berdo'a (Al-Baqarah)

💢Kemudian mintalah kebutuhan akhirat kita kepada Allah agar kita bisa dekat dengan Allah.
Minta surga, walaupun merasa tidak pantas, karena belum jadi tampang ahli surga (sudah berjihad dan sabar), tapi Allah senang jika kita berdoa.
Dan Allah sangat senang jika kita serius minta surga.
Allah berdialog dengan malaikat.
Wahai malaikat, itu hamba-hamba-Ku belum lihat surga, kok sudah serius minta surga?
Kata malaikat, iya ya Allah, kalau mereka sudah melihat,
1000 x lagi lebih serius minta Surganya.

💢Begitu juga dengan dialog tentang seorang hamba yang minta dijauhkan dari neraka.

💢Mari Membangun ubudiyah dalam diri kita.
Semoga dimudahkan untuk bisa akrab dengan Al Qur'an.

Aamiin ya Mujibasyailiin.

الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِين
َ
🌴 Oleh : Ustadz Abdul Azis Abdul Rauf Al Hafizh

____________________

  🔲🔶AHQ&IHQ🔶🔲

Bersama Membangun
      T  A  Q  W  A
🔷◽️O🔷D◽️O🔷J🔷◽️
🔴🔶🔴🔶🔴🔶🔴🔶🔴
🌅🍃TUNTUNAN AKHLAQ🍃🌅
      TA/27/AHQ-IHQ/DK-ODOJ

📘 Edisi : Senin
📆 02 Rabiul Awal 1437 H
📆 14 Desember 2015


بِسمِ اللّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْم
______________________
🔹▪🔹▪🔹▪🔹▪🔹▪🔹

1⃣ Shalat Tahiyatul Masjid

إذَا دَخَلَ أَحَدُكُمْ الْمَسْجِدَ فَلا يَجْلِسْ حَتَّى يُصَلِّيَ رَكْعَتَيْنِ

"Jika salah seorang diantara kalian hendak memasuki masjid, maka janganlah kalian duduk hingga kalian melakukan shalat dua rakaat."
(HR. Bukhari, Muslim, Imam Ahmad)

◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾

2⃣ Bersalaman itu Indah

تَصَافَحُوْا يُذْهِبِ الْغِلَّ عًنْ قُلْوِبُكْمْ

"Bejabattanganlah (bersalaman) karena hal itu akan membuat kebencian sirna dari hatimu."
(HR. Ibnu Adiy)

◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾

3⃣ Berbuat Baiklah di Hari Senin dan Kamis

تُعْرَضُ الأَعْمَالُ فِى كُلِّ يَوْمِ خَمِيسٍ وَاثْنَيْنِ 

"Amal-amal itu dihadapkan kepada Allah setiap hari Senin dan Kamis."
(HR. Muslim)

◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾

4⃣ Celakalah Para Budak Dinar

 تَعِسَ عَبْدُ الدِّينَارِ وَعَبْدُ الدِّرْهَمِ 

"Celakalah para budak dinar, celakalah para budak dirham."
(HR. Bukhari dan Ibnu Majah)

◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾

5⃣ Pelajarilah Ilmu Waris

تَعَلَّمُوْا الْفَرَائِضَ ! فَإنَِّهُ نِصْفُ الْعِلْمِ .

"Belajarlah ilmu faraidh (ilmu waris)! Karena sesungguhnya ia adalah separuh ilmu."
(HR. Ibnu Majah)

◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾

6⃣ Merenunglah Tentang Ciptaan Allah

َتَفَكَّرُوا فِي خَلْقِ اللهِ وَلَا تَفَكَّرُوا فِي اللهِ

"Berpikirlah (merenunglah) tentang ciptaan Allah dan janganlah kalian berpikir tentang Allah."
(HR. Abu Nu'aim)

◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾

7⃣ Nikahilah Wanita Karena 4 Hal

تُنْكِحُ الْمَرْأَةُ لِأرْبَعٍ : لِمَالِهَا ولِحَسَبِهَا وَلِجَمَالِهَا وَلِدِينِهَا: فَاظْفَرْ بِذَاتِ الدِّينِ تَرَبَتْ يَدَاكَ

"Nikahilah wanita karena empat hal: karena hartanya, karena keturunannya, karena kecantikannya, dan karena agamanya. Carilah wanita yang baik agamanya niscaya engkau beruntung."
(HR. Muttafaq 'alaih)

◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾

8⃣ Saling Memberi Hadiah

تَهَادُوا تَحَابُوْا

"Saling memberi hadiahlah diantara kalian, maka kalian akan saling mencintai."
(HR. At Thabrani)

◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾

9⃣ Sedekah itu Sungguh Banyak Pintunya
 
تَبَسُّمُكَ فِي وَجْهِ أَخِيكَ لَكَ صَدَقَةٌ، وَأَمْرُكَ بِالمَعْرُوفِ وَنَهْيُكَ عَنِ المُنْكَرِ صَدَقَةٌ، وإِرْشَادُكَ الرّجُلَ فِي أَرْضِ الضَّلاَلِ لَكَ صَدَقَةٌ، وإِمَاطَتُكَ الْحَجَرَ والشَّوْكَةَ والعَظْمَ عَنِ الطّرِيقِ لَكَ صَدَقَةٌ، وإِفْرَاغُكَ مِنْ دَلْوِكَ فِي دَلْوِ أَخِيكَ لَكَ صَدَقَةٌ .

"Senyummu pada saudaramu adalah sedekah, perintah (anjuran) untuk melakukan kebaikan dan melarang melakukan kemungkaran adalah sedekah, petunjukmu kepada seseorang ketika dia tersesat adalah sedekah, membuang batu, duri atau tulang dari jalan adalah sedekahmu. Memberikan air yang ada pada timbamu kepada timba saudaramu adalah sedekah."
(HR. Bukhari, Tirmidzi dan Ibnu Hibban)

◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾🔶◾

🔟 Bersedekahlah Sebelum Terlambat

تَصَدَّقُوا، فَسَيَأْتِي عَلَيْكُمْ زَمَانٌ يَمْشِي الرَّجُلُ بِصَدَقَتِهِ فَيَقُولُ الَّذِي  يَأْتِيهِ بِهَا: لَوْ جِئْتَ بِهَا بِالأَمْسِ لَقَبِلْتُهَا، فَأَمَّا الْآنَ فَلاَ حَاجَةَ لِي فِيهَا فَلَا يَجِدُ مَنْ يَقْبَلُهَا .

"Bersedekahlah, karena akan ada suatu zaman kepada kalian, dimana seorang lelaki datang dengan membawa sedekah kemudian orang yang didatanginya itu berkata : 'Andaikan engkau datang kemarin pastilah aku terima, sekarang aku tidak membutuhkan lagi.' Maka diapun tidak mendapatkan seorangpun yang menerima sedekahnya."
(HR. Bukhari, Muslim, Ahmad dan An Nasa'i)


وَ اللّٰهُ أَعْلَمُ بِالصَّوَّاب
_____________________
Div. Syi'ar AHQ & IHQ🌴
📕📒📘 Kaderisasi 📗📓📕
🔲ONE DAY ONE JUZ🔲

Mengenai Saya

Foto saya
Ahlan Wa Sahlan, Semoga Bermanfaat